ISC : Ajang Perlombaan Pramuka Penggalang

Curug, Minggu (25/09), di Bumi Perkemahan Kitri Bhakti  digelar acara Indonesia Scouts Challenge (ISC). ISC merupakan perlombaan yang diprakarsai oleh Kwartir Nasional Gerakan Pramuka yang bekerjasama dengan Jawa Pos dan Antangin Junior. Jenis perlombaan yang dapat diikuti oleh Anggota Pramuka Penggalan se-Kabupaten Tangerang berupa beberapa “tantangan” yang cukup menarik dan menantang untuk diikuti. Diantaranya adalah PPGD, Badge Challenge, Slide The Word, Navigation Challenge, Sense Challenge, English Corner, Team Building dan Balls Challenge. Kwarcab Kabupaten Tangerang menjadi tempat ke-5 diselenggarakannya acara Indonesia Scouts Challenge atas rekomendasi Kwartir Daerah Banten.

Acara yang diselenggarakan sehari ini dibuka oleh Ketua Harian Kwarcab, Kak Adiyat. Peserta merupakan perwakilan anggota Pramuka Penggalan dari seluruh Kwarran se-Kabupaten Tangerang. Setiap Kwarran mengirimkan 2 regu putra dan putri dengan total peserta 49 regu dengan jumlah peserta 490 orang.

img_2175

Tampak antusias dan keceriaan para peserta mengikuti seluruh tantangan yang dilombakan. Tidak kalah semangatnya para dewan juri yang terdiri dari unsur Pelatih Kwarcab, Andalan Cabang dan pengurus Dewan Kerja Cabang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.