Sambutan Bupati Tangerang

garuda-pancasila2

SAMBUTAN BUPATI TANGERANG

PADA  WEBSITE KWARCAB PRAMUKA KABUPATEN TANGERANG TAHUN 2016

 

bupati tangerang pramukaAssalamu`alaikum Wr. Wb.

Salam sejahtera bagi kita semua.

Salam Pramuka…!!!

       Dewasa ini kemajuan teknologi dan  ilmu pengetahuan terus meningkat, akan tetapi manusia tetap merupakan faktor penentu yang paling utama. Untuk itulah, kita ingin membangun kaum muda yang memiliki karakter serta memiliki watak yang kuat. Bukan hanya membangun manusia atau kaum muda cerdas yang menguasai ilmu pengetahuan, akan tetapi juga kaum muda yang tangguh kepribadiannya, religius, luhur budi pekertinya, hidup dalam kerukunan, kompak serta selalu bersatu dan menjunjung kesatuan dan persatuan. Karena pemuda yang seperti itulah yang akan sanggup menghadapi tantangan globalisasi, sanggup menghadapi berbagai persoalan, serta sanggup untuk menatap masa depan dengan lebih baik. Oleh karena itu, Gerakan Pramuka masih dan tetap relevan dengan perkembangan zaman. Berbagai permasalahan sosial yang  meliputi penyalahgunaan narkotika dan obat terlarang, hubungan seksual pra-nikah dan aborsi yang disebabkan pergaulan bebas, perkelahian, tawuran dan kekerasan, serta kriminalitas remaja. Hampir setiap hari media cetak dan elektronik, memberitakan bahwa gambaran kaum muda kita yang tawuran, perkelahian, rendahnya rasa hormat kaum muda kepada orang yang lebih tua, perubahan gaya hidup yang menjurus pada perilaku tidak sehat, meningkatnya perilaku merokok pada usia muda, tingginya angka putus sekolah, serta sulitnya mendapatkan pekerjaan karena terbatasnya keterampilan yang dimiliki. Permasalahan sosial seperti inilah yang tetap menjadi perhatian kita bersama.

Hadirnya website Kwarcab Pramuka Kabupaten Tangerang ini tentunya memberikan pengaruh yang positif khususnya dalam menanamkan nilai-nilai kepramukaan kepada generasi muda serta dapat membantu memperkokoh jejaring kerjasama dengan berbagai organisasi dan instansi baik diluar maupun yang berada di wilayah Kabupaten Tangerang, semoga dengan hadirnya website Kwarcab Pramuka Kabupaten Tangerang ini dapat dijadikan sebagai sarana dalam memberikan segala bentuk informasi yang dibutuhkan, sehingga pada akhirnya dapat mendorong terwujudnya e-Goverment sebagai salah satu Program Pemerintah Kabupaten Tangerang dalam mewujudkan Masyarakat yang Cerdas, Makmur, Religius, dan Berwawasan Lingkungan sebagai visi dan misi Kabupaten Tangerang. Oleh karena itu, saya selaku kepala daerah Pemerintah Kabupaten Tangerang sangat mendukung serta mengapresiasi atas hadirnya website Kwarcab Pramuka ini, semoga dengan hadirnya website ini dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat pada umum dan kepada generasi muda Kabupaten Tangerang pada khususnya.

Demikian beberapa hal yang dapat saya sampaikan pada kesempatan ini, Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kita petunjuk dan kekuatan dalam mewujudkan generasi muda kita yang berkarakter dan bermartabat demi kemajuan Kabupaten Tangerang yang kita cintai ini.

Billahittaufiq wal hidayah.

Wassalamualaikum Wr. Wb

Salam Pramuka…!!!

 

BUPATI TANGERANG

 

A. ZAKI ISKANDAR