Kak Maesyal Rasyid Melepas Peserta Pembinaan Kompetensi Kwartir Ranting se-Kabupaten Tangerang

Curug – Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Tangerang, Kak Moch. Maesyal Rasyid, melepas peserta Pembinaan Kompetensi Kwartir Ranting se-Kabupaten Tangerang di Aula Gedung Kwarcab, Kamis 30 Juni 2022. 

Kegiatan yang akan dilaksanakan selama 3 hari ini akan dilaksanakan di Kwartir Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Pada sambutannya, Ketua Kwarcab berharap para peserta dapat memanfaatkan kesempatan berkunjung di Kwartir Daerah Istimewa Yogyakarta ini dengan sebaik-baiknya. Mengingat bahwa Kwarda Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan tempat dimana Bapak Pramuka Indonesia, Sri Sultan Hamengkubuwono IX berasal dan dapat dipastikan bahwa Kwartir Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan tempat yang tepat untuk melakukan studi tiru dalam rangka meningkatkan peran dan fungsi pengurus kwartir ranting guna menghadapi tuntutan perubahan global nantinya. 

Ketua Pelaksana, Kak Hendra, melaporkan bahwa kegiatan ini diikuti oleh seluruh perwakilan Kwartir Ranting. Adapun peserta perwakilan dari Kwartir Ranting adalah Ketua Kwarran dan Sekretaris Kwarran. 

Pada pelaksanaannya Ketua Kwartir Cabang menitipkan jalannya kegiatan kepada seluruh panitia yang mana ketua rombongan diwakili oleh Ketua Harian Kak H. Adiyat Nuryasin. Turut serta dalam kegiatan ini Sekretaris Cabang, Kak Dadang Sudrajat, Kapusdiklatcab Kak Ina Aminah, serta para Andalan Cabang dan Dewan Kerja Cabang. 

Rencana kunjungan rombongan antara lain, Kampung Batik Giriloyo, Desa Wukirsari, Kabupaten Bantul, Makam Sri Sultan Hamengkubuwono IX, Kampung Pramuka di Kabupaten Sleman dan Kwartir Daerah Istimewa Yogyakarta. (WM/Pusinfo) 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Scroll to Top